STUDY LAPANGAN

STUDY LAPANGAN
Pelaksanaan Study Lapangan ke Kampus UNY

Sambutan Ketua MGMP

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT Pencipta dan Pemelihara semesta alam,yg menganugerahi kita kemampuan lahir dan batin sehingga kita senantiasa dapat memanfaatkan semua potensi kita untuk hal yang bermanfaat. Selamat datang di blog resmi MGMP Penjasorkes SMP Kabupaten Purbalingga. Kami merasa terhormat atas kunjungan anda. Semoga anda tertarik untuk terus dapat memanfaatkan blog ini untuk memperoleh informasi dari kami dan saling berbagi dengan kami dan segenap anggota MGMP Penjasorkes SMP Kabupaten Purbalingga. MGMP Penjasorkes SMP Kabupaten Purbalingga. merupakan Forum bermusyawarah dan berbagi pengalaman serta pengetahuan guru-guru mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kabupaten Purbalingga, untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam bidang Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan maupun kegiatan pengajaran dan pembelajaran. Namun kami juga menyadari sepenuhnya bahwa kami masih harus meningkatkan sumber daya manusia di lingkungan kami secara terus menerus. Kami berharap blog ini bisa menjadi sarana bagi segenap anggota MGMP Penjasorkes SMP Kabupaten Purbalingga untuk mengembangkan potensi diri, keterampilan dan kreativitasnya, dan menjadi media untuk saling berbagi pengalaman, pengetahuan, serta hal-hal lain yang berhubungan dengan pengajaran dan pembelajaran yang pada akhirnya bisa menjadi sumbangsih bagi kemajuan bangsa Indonesia tercinta. Kami menyadari bahwa tidak ada satupun sistem di dunia ini yang sempurna. Kami juga berharap Blog ini bisa memberi manfaat bagi pihak-pihak lain yang memerlukannya. Kritik dan saran kami harapkan untuk kemajuan MGMP kami. Untuk itu kami mengucapkan terimakasih atas saran dan bantuan dari semua pihak. Semoga media ini bermanfaat bagi semua pihak dan guru Penjasorkes di Kota Purbalingga pada khususnya. Amin.

VISI & MISI MGMP PENJASORKES KAB. PURBALINGGA

VISI MGMP PENJASKES

MGMP Penjasorkes Kabupeten Purbalingga sebagai wahana peningkatan kualitas pembelajaran dan profesionalisme guru, secara intelektual dan moral, menguasai IPTEK dan IMTAQ serta bertanggung jawab untuk mengembangkan Penjas dan Olahraga di Kabupaten Purbalingga


MISI MGMP PENJASKES

1. Mengembangkan potensi dan kualitas guru Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan se-Kabupaten Purbalingga

2. Merencanakan dan melaksanakan program-program pendidikan jasmani, olahraga dan

kesehatan yang disesuaikan dengan tingkat pertumbuhan dan perkembangan peserta

didik
3. Menciptakan proses pembelajaran pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan yang

kreatif, menarik dan menyenangkan.

Kamis, 31 Januari 2013

KARAKTERISTIK PERMAINAN

1. Invation game (permainan meyerang)
     Ciri-ciri :
     • Salingmenciptakan ruang untuk melakukan serangan dan membuat skor.
     • Salingmenciptakan ruang untuk mempertahankan daerah masing-masing.
     • Memiliki sasaran untuk menciptakan skor
     • Contoh: sepak bola, bola basket, dan bola tangan
          2. Net Game ( permainan net)
               Ciri-ciri :
               • Dimulai dengan servis kemudian diterima pihak lain
               • Masing- masing tim mengirim bola ke daerah lawan dengan faktor kesulitan cukup tinggi
               • Skor diperoleh berdasarkan kesalahan lawan
               • Contoh: bola voli, bulu tangkis, tenis meja

          3. Striking game ( permainan bola pukul)
               Ciri-ciri :
               • Menciptakan peluang meraih skor dengan cara memukul bola ke lapangan terbuka
               • Pemain bertahan / penjaga menyusun strategi untuk mencegah lawan membuat skor
               • Contoh: sofball, roundes, kasti

          4.Target game (permainan target)
               • Menciptakan peluang meraih skor dengan cara mengarahkan suatu obyek kepada sasaran tertentu dengan jarak yang telah ditentukan
               • Contoh: panahan, bowling, golf

          Rabu, 30 Januari 2013

          PRINSIP-PRINSIP PENILAIAN


                   Dalam kesempatan ini akan saya sajikan beberapa lampiran yang ada pada Permendiknas No.20/2007 tentang Standar Penilaian. Salah satu dari lampiran yang ada adalah tentang Prinsip - prinsip Penilaian yang dijelaskan dibawah ini.
          Penilaian hasil belajar peserta didik pada jenjang pendidikan dasar dan menengah didasarkan pada prinsip-prinsip sebagai berikut :
          1. sahih, berarti penilaian didasarkan pada data yang mencerminkan kemampuan yang diukur.
          2. objektif, berarti penilaian didasarkan pada prosedur dan kriteria yang jelas, tidak dipengaruhi subjektivitas penilai.
          3. adil, berarti penilaian tidak menguntungkan atau merugikan peserta didik karena berkebutuhan khusus serta perbedaan latar belakang agama, suku, budaya, adat istiadat, status sosial ekonomi, dan gender.
          4. terpadu, berarti penilaian oleh pendidik merupakan salah satu komponen yang tak terpisahkan dari kegiatan pembelajaran.
          5. terbuka, berarti prosedur penilaian, kriteria penilaian, dan dasar pengambilan keputusan dapat diketahui oleh pihak yang berkepentingan.
          6. menyeluruh dan berkesinambungan, berarti penilaian oleh pendidik mencakup semua aspek kompetensi dengan menggunakan berbagai teknik penilaian yang sesuai, untuk memantau perkembangan kemampuan peserta didik.
          7. sistematis, berarti penilaian dilakukan secara berencana dan bertahap dengan mengikuti langkah-langkah baku.
          8. beracuan kriteria, berarti penilaian didasarkan pada ukuran pencapaian kompetensi yang ditetapkan.
          9. akuntabel, berarti penilaian dapat dipertanggungjawabkan, baik dari segi teknik, prosedur, maupun hasilnya.

          TUJUAN PENJASORKES


          Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas) No. 22 Tahun 2006 bagian latar belakang SK-KD, secara khusus dinyatakan bahwa Penjasorkes bertujuan agar peserta didik memiliki 7 kemampuan sebagai berikut :
          1.      Mengembangkan keterampilan pengelolaan diri dalam upaya pengembangan dan pemeliharaan kebugaran jasmani serta pola hidup sehat melalui berbagai aktifitas jasmani dan olahraga yang terpilih.
          2.      Meningkatkan pertumbuhan fisik dan pengembangan psikis yang lebih baik.
          3.      Meningkatkan kemampuan dan keterampilan gerak dasar.
          4.      Meletakan landasan karakter moral yang kuat melalui internalisasi nilai-nilai yang terkandung di dalam pendidikan  jasmani, olahraga dan kesehatan.
          5.    Mengembangkan sikap sportif, jujur, disiplin, bertanggungjawab, kerjasama, percaya diri dan demokratis.
          6.  Mengembangkan keterampilan untuk menjaga keselamatan diri sendiri, orang lain dan lingkungan.
          7.      Memahami konsep aktifitas jasmani dan olahraga di lingkungan yang bersih sebagai informasi untuk mencapai pertumbuhan fisik yang sempurna, pola hidup sehat dan kebugaran, terampil, serta memiliki sikap yang positif.